Kompasnews.co.id- Sumatera Utara, Batu Bara- Dari situasi di jalur Gaza semakin memburuk, akibat agresi Israel yang tidak henti – hentinya, sehingga dari Rakyat Palestina yang tidak bersalah menjadi ikut korban dari serangan militer Zionis ‘Israel’ yang brutal dan tidak beradab, Jumlah korban jiwa terus bertambah, sebagian besar adalah anak-anak dan perempuan yang tidak berdaya. Jum’at, 17/11/2023.
Menyikapi kondisi tersebut, masyarakat mengatasnamakan perkumpulan pemuda Batu Bara Bersatu (Tanjung Tiram Nibung Angus) menunjukkan solidaritasnya, dengan menggelar aksi kemanusiaan juga menggalang dana, pada hari Jumat sampai dengan senin 17-20 November 2023. Aksi ini bertujuan untuk mengecam kejahatan kemanusiaan yang dilakukan oleh Zionis, serta untuk mendesak dunia internasional membuat mengambil tindakan.

Uluran Tangan atau donasi batuan masyarakat yang melintas, turut berpartisipasi untuk menyumbangkan donasi dana dengan alakadar semampunya serta seihklasnya tanpa paksaan.
Yang mana, salah satu dari personil penyelenggara, saat di kompirmasi oleh awak media kompasnews.co.id pada hari Jumat, yang sempat mengatakan, “kami atas nama dari kelompok pemuda/i, terkhususnya dari kelompok pemuda/i tanjung tiram dan Nibung Angus, menggalang dana ini, yang bertujuan untuk membantu juga sebagai tanda keperdulian sesama manusia, yang pada saat ini kita ketahui, negara Israel dan palistine”.
“Dana yang sudah terhimpun atau terkumpul, sudah mencapai lebih kurang dari Rp 5.000.000, dari masyarakat Tanjung Tiram pada hari ini mencapai Rp 2.000.000, dari masyarakat Nibung Angus sekitar Rp 3.000.000 lebih, jadi dgn jumlah Rp 5.000.000 lebih, yang kelak akan berakhir penggalangan dana ini sampai hari Senin kelak, kami lakukan pada hari Jumat s/d hari Senin, akan kita salurkan kepada bank bank yang sudah di tentukan”, terang nya kepada awak media kompasnews.co.id.
Dengan harapan, agar dari donasi dana ini dapat membantu atau pun mengurangi dari apa yang telah di alami oleh warga disana, dapat memperingan kan beban dari masyarakat yang di Palestina.
Aksi kemanusiaan ini merupakan dari wujudi kepedulian, dan tanggung jawab sebagai sesama manusia, dan sesama muslim terhadap nasib rakyat Palestina, yang menggalang dana sambil melantunkan lagu lagu relezius, dari grup band pemuda batu bara, yang menggunakan dari bendera palistine.
Acara di hadiri dari berbagai kalangan, kelompok pemuda dari tanjung tiram, juga pemuda Nibung Angus, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, juga dari vokalis anak band.
Semoga dari aksi ini, dapat memberikan dukungan juga dapat meringankan dari beban mereka, dan dapat menjadi suatu motivasi kepada saudara-saudara kita, untuk dapat bisa saling berbagi kepada warga yang berada di Gaza, yang sedang berjuang melawan penjajah Zionis.
Ada pun bank sebagai tempat penyaluran donasinya adalah, yaitu: Bank BRI dengan nomor rekening 063601057236502 atas nama Surya Hidayat, untuk info lebih lanjutnya dapat mengkompirmasi setelah kirim donasi atau menghubungi nomor WhatsApp 085361111163, (Al 70).