KEGIATAN PESANTREN KILAT YANG DILAKUKAN SISWA SMK DAN SMA DUA KOTO KABUPATEN PASAMAN

Daerah
Dilihat 139

Pasaman kompasnews – Sehubungan dengan kedatangan bulan ramadhan,bulan yang paling di tunggu oleh kaum muslim sedunia,di daerah kabupaten Pasaman di kecamatan dua koto siswa siswi SMK dan SMA melakukan kegiatan pesantren kilat bersama di mesjid Nurul Huda 04,april/23.

Kepala SMKN1 buk Susi Erawati Spd dan kepala SMAN1 EFRIADI MM,kedua kepala sekolah ini sangat mengharapkan dengan adanya kegiatan pesantren kilat di bulan Ramadhan ini.

Memberikan hal positif terhadap anak anak didik mereka baik itu di bidang imtak dan imtek sebagai pegangan hidup mereka nantinya.

Ketika kami konfirmasi salah seorang guru di salah satu sekolah tersebut bapakWELDI Spd.anak anak sangat antusias untuk mengikutinya dan banyak ilmu yang didapat oleh pemateri pemateri yang jenius dan berilmu.

Salah seorang pemateri yang kami konfirmasi pak Hendri yang bertugas di KUA dua koto,pak Hendri berharap dengan adanya pesantren ini bisa menjadikan wadah perubahan akhlak anak mestinya.(Tanjung)

You might also like