Rusydy Buka MTQ Ke-2 Tingkat Desa Sebangar Tahun 2023.

Daerah
Dilihat 150

Bengkalis- kompasnews.co.id.
Camat Bathin Solapan (batsol) Muhammad Rusydy, S.STP, M.Si., sangat mengapresiasi kepada pemerintah desa terselenggaranya MTQ Ke 2 ini. Diharapkan berjalan lancar, insyaallah di Desa ini dapat dijauhkan dari segala mara bahaya.

Ia menghadiri sekaligus secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-2 Tingkat Desa Sebangar 1444 H tahun 2023,
Acara ini dilaksanakan pada hari Jumat ( 03/3/2023) malam. Bertempat diAula Kantor Desa  Sebanggar, Kecamatan Bathin Solapan.


Ini momentum Kecamatan Batsol untuk menyeleksi para Khafilah yang berprestasi ditingkat Desa mengingat MTQ Kabupaten Bengkalis akan segera dilaksanakan di Kecamatan Pinggir selaku tuan rumah,ucapnya. Alhamdulillah sekarang beberapa desa bakal melaksanakan MTQ.

Melakukan penjaringan mencari cikal bakal yang bakal di perlombakan di tingkat Kecamatan Bathin Solapan. Para khafilah yang terbaik kita bawa ke ditingkat Kabupaten Bengkalis nanti.ujarnya.


Dihadiri oleh Kepala KUA Bathin Solapan beserta jajaran kepala desa S
sebangar di wakili Sekretaris Desa Ahmad Jais dan seluruh Perangkat Desa, BPD, Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh masyarat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, Khafilah MTQ Sebangar serta masyarat Desa Sebangar. (simon parlaungan/Rilis)

You might also like