DURI – kompasnews.co.id
Pantauan dilapangan apel bersama yang dipusatkan dilapangan Simpang Pokok Jengkol sekira pukul 12:00 WIB. Berakhir ditempat yang sama dengan hasil yang memuaskan.
Memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Duri, Peringatan Hari Buruh (MayDay), pada hari Senin (1/5/2023), Polsek Mandau dan Koramil 0303 Mandau melakukan patroli bersama.
Dipimpin Kapolsek Mandau Kompol Hairul Hidayat dan Danramil 03 Kapt. Arh Jemirianto, gabungan BPBD, Dishub, Damkar dan dibantu tenaga kesehatan. Tampak tak kenal lelah dalam menciptakan suasana Kamtibmas yang kondusif disejumlah titik.
Disampaikannya, Patroli bersama itu, sejumlah titik menjadi sasaran utama. Diantaranya Perusahaan, Pemukiman warga, Pasar, Perkantoran diKecamatan Mandau dan Kecamatan Bathin Solapan. Seluruhnya demi masyarakat.
Puji syukur, suasana aman dan kondusif. Semoga kegiatan ini, Kamtibmas lebih terkendali. Masyarakat merasakan aman dan nyaman dalam beraktivitas, tutupnya.
Reporter : simon parlaungan- Rilis